TANGERANG, (KT) – Ayo ikuti lomba ngevlog TikTok berhadiah jutaan rupiah. Jangan lewatkan kesempatan ini, segera daftarkan diri anda, Selasa (30/1/2024).
Ya, dalam rangka menyambut hari Kota Tangerang yang ke-31, pihak Diskominfo setempat, menggelar lomba vlog TikTok.
Pendaftaran dan pengiriman lomba ini sudah dibuka mulai dari 23 Januari 2024 hingga 18 Februari 2024 mendatang.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Tangerang, Indri Astuti mengatakan bahwa lomba vlog TikTok itu terbuka untuk masyarakat umum.
Para peserta, terang dia, harus membuat vlog, dengan tema “A Day in My Life” dengan lokasi di Kota Tangerang.
“Sebagai salah satu rangkaian menjelang HUT Ke-31 Kota Tangerang, kami menggelar perlombaan vlog TikTok yang dapat diikuti oleh masyarakat umum dengan total hadiah Rp 12 juta,” ungkapnya, hari ini.
Oleh karenanya, Indri pun mengajak seluruh masyarakat Kota Tangerang, khususnya para kaum muda mudi, untuk mengikuti perlombaan tersebut sebagai salah satu upaya mengenalkan potensi daerah di Kota Tangerang.
Adapun, mengenai seluruh informasi selengkapnya, dapat dilihat di instagram @tangerangkota.
“Silahkan ikuti perlombaan ini sebelum batas pendaftaran dan pengumpulan karya ditutup. Pastikan untuk memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh panitia,” tutupnya. (Red)